Banjarbaru, 18 Agustus 2022 – Masih dalam rangkaian roadshow provinsi di tahun 2022, BP Tapera kali ini mengunjungi Provinsi Kalimantan Selatan untuk melakukan sosialisasi kepesertaan Tapera. Bertempat di Gedung Dr. KH. Idham Chalid Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, kegiatan ini turut menyertakan para PNS baik daring maupun luring.

Adapun pemateri yang hadir menyampaikan materi kali ini adalah Direktur Kerjasama Kepesertaan, Imam Syafii Toha yang kemudian dilanjutkan dengan bimbingan teknis kepesertaan yang dibawakan oleh Kepala Divisi Pembayaran Simpanan Tapera, Zaenal Arifin Latief, dan Pengelola Riset Industri dan Pengembangan Pembiayaan Perumahan, Dewi Kania.

Adi Setianto, Komisioner BP Tapera dalam sambutannya menyampaikan selain sosialisasi, rangkaian kunjungan BP Tapera ini sekaligus menindaklanjuti penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara BP Tapera dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan yang direncanakan akan dilakukan di hari yang sama.

Kegiatan dibuka oleh Gubernur Kalimantan Selatan yang dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, Sulkan, yang menyampaikan dukungannya terhadap rangkaian acara yang dilakukan BP Tapera.

Hadir pula Direktur Penyaluran FLPP, Hari Sundjojo yang didampingi Kepala Divisi Layanan FLPP, Alfian Arief yang dalam rangkaian kegiatan ini mendampingi Komisioner BP Tapera untuk melakukan penandatanganan MoU bersama dengan Gubernur Kalimantan Selatan.