BP Tapera ikut meramaikan penyelenggaraan Modest Fashion Hype 2023 yang diadakan oleh Perum Produksi Film Negara (PFN) pada hari Minggu, 16 April 2023 di Mall FX Sudirman. Pada penyelenggaraan kegiatan tersebut, BP Tapera ikut berpartisipasi pada sesi talkshow bersama dengan BTN dan Perum Perumnas yang mengangkat tema “Investasi Rumah Semudah Gadget di Genggaman”. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Relationship Manager BP Tapera, Intan Amalia, Relation Manager Primary Mortgage BTN Satria Ardi Wijayanto, serta Kepala Divisi Pemasaran Perumnas, Ari Kartika.  Momentum ini dapat menjadi salah satu kesempatan bagi Milenials untuk dapat memiliki rumah melalui Pembiayaan Rumah Tapera yang diusung oleh BP Tapera.

Pada kegiatan tersebut BP Tapera yang diwakili oleh Intan Amalia selaku Relationship Manager BP Tapera menjelaskan mengenai Rumah Tapera untuk Milenials sebagai solusi pembiayaan perumahan yang dapat dinikmati oleh generasi milenial dengan menawarkan cicilan rumah yang terangkau dan mudah untuk didapatkan.  Di kesempatan ini, Intan mengajak milenial untuk dapat memanfaatkan skema pembiayaan Rumah Tapera khusus untuk peserta Tapera dengan Plafon kredit diberikan sesuai limit kredit berdasarkan kelompok penghasilan dan zonasi, dengan tenor maksimal 30 tahun dan cicilan 5% flat hingga lunas mulai dari Rp807.917 serta bebas memilih lokasi rumah. Tidak hanya untuk peserta Tapera, BP Tapera juga menyediakan pembiayaan Rumah Tapera untuk KPR FLPP dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat umum (selain peserta tapera) dengan suku bunga 5% dan Cicilan KPR maksimal 20 tahun. Masyarakat Milenials dapat menikmati pembiayaan Rumah Tapera dengan syarat. berpenghasilan bersih maksimal Rp8 juta untuk setiap individu dan tentunya belum pernah memiliki rumah.

Pembiayaan Rumah Tapera ini dapat dinikmati oleh Milenial yang khawatir akan harga rumah yang saat ini sudah semakin naik dan dapat menjadi solusi akan hal tersebut. Hal ini juga dibuktikan dari realisasi penyaluran Rumah Tapera di tahun 2023 didominasi oleh kelompok usia 19 – 30 tahun dengan prosentase sebesar 62,09% dibandingan dengan kelompok usia di atas 30 tahun. Ini menandakan bahwa Rumah Tapera dilirik oleh sebagian besar kalangan Milenials.

BP Tapera hingga saat ini terus berusaha mewujudkan layanan prima kepada para Peserta dengan melakukan berbagai inovasi. Beberapa inovasi baru seperti Tabungan Rumah Tapera dan Tapera Mobile dikembangkan untuk membantu mempermudah jangkauan dalam penyaluran bantuan pembiayaan perumahan Rumah Tapera melalui  Kredit Pemilikan Rumah, Kredit Bangun Rumah, Kredit Renovasi Rumah, hingga skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan.

Adapun fitur yang dapat dinikmati oleh pengguna apliasi Tapera Mobile adalah dapat memilih jenis pembiayaan yang diinginkan, menentukan lokasi yang rumah yang ideal sesuai dengan kebutuhan, Memilih bank penyalur sesuai dengan kriteria masing-masing pengguna, serta dapat melakukan pemutakhiran data untuk bisa menjadi peserta Tapera.

Aplikasi ini akan memudahkan masyarakat untuk dapat memiliki rumah ideal semudah Gadget dalam genggaman.